Bikin Ketagihan, Sedapnya Sate Lolak Kuliner Khas Aceh Selatan

Ichdar Ifan
Sedapnya Sate Lolak Kuliner Khas Aceh Selatan.(Foto: Ichdar Ifan-iNewsTV/MNC).

ACEH SELATAN, iNews.id - Berkunjung ke Tapaktuan Aceh Selatan Provinsi Aceh,  selain menikmati wisata baharinya tak lengkap rasanya jika anda tidak mencoba kuliner khas daerah ini, salah satu kuliner yang sekarang menjadi incaran para wisatawan jika berkunjung ke Tapaktuan, yakni sate lolak  atau siput mata lembu  bahan olahan sate ini banyak ditemukan  di sekitar pantai Tapaktuan.  

Harga satu porsi sate lolak ini juga tidak begitu mahal, sate dengan paduan bumbu kacang dan lontong dijual dengan harga lima belas ribu rupiah, aromanya  yang khas  satenya yang empuk ditambah potongan timun dan nenas menjadikan penikmat kuliner ini pasti merasa ketagihan.  

Salah satu warga yang juga  Penikmat sate, Nisa warga Tapaktuan mengatakan sate lolak ini hanya bisa anda temuka di desa Lhok Rukam, Kecamatan Tapaktuan, Aceh Selatan, Aceh, rasanya yang gurih dan lezat sehingga ia kerap menikmati sate ini.  

“ya saya sering kemari bang, karena sate lolak ini hanya ada di desa Lhok rukam di tempat lain gak ada, disini kita juga bisa memanjakan mata dengan pemandangan birunya laut  Samudra Hindia,“ ungkapnya.

Pengelola Cafe Jambua Kanyang, Yuswinang  menyampaikan Sebelum diolah menjadi sate  lolak atau sejenis siput laut ini direbus untuk mengeluarkan isinya  lalu di bersihkan dan di ungkep dengan menggunakan bumbu khas Aceh agar daging lolak menjadi  empuk.

Menurutnya warga biasanya ramai berkunjung ke sini pada hari Sabtu dan Minggun sambil membawa keluarga.

“usaha ini baru kami buka sekitar enam bulan yang lalu dan  alhamdullilah pengunjung terus berdatangan menikmati sate yang lagi viral ini," ujarnya.

Bagi anda yang penasaran bagaimana cita rasa sate lolak olahan tradisional masyarakat Tapaktuan ini,  gak ada salahnya jika anda mencoba kuliner yang sedang menjadi primadona di Aceh Selatan ini.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network