Breaking News! Arema FC Pecat Eduardo Almeida dari Pelatih Kepala Singo Edan

/ sindonews
Arema FC resmi memecat Eduardo Almeida sebagai pelatih kepala, Senin (5/9/2022) / Foto: Instagram Arema FC.

MALANG, iNews.id - Arema FC resmi memecat Eduardo Almeida sebagai pelatih kepala, Senin (5/9/2022). Keputusan itu dibuat manajemen klub, berdasarkan evaluasi kepemimpinan pelatih asal Portugal itu dalam beberapa pertandingan terakhir.

Manajer Arema FC , Ali Rifky mengatakan bahwa keputusan tersebut berdasarkan hasil musyawarah para petinggi Singo Edan. Mereka telah mengevaluasi secara bersama terkait kinerja Eduardo Almeida selama beberapa laga ke belakang.

"Manajemen Arema FC resmi mengistirahatkan Eduardo Almeida setelah tim Singo Edan menjalani laga pada pekan ke-8 Liga 1 2022 menghadapi Barito Putera di Stadion Demang Lehman," bunyi pernyataan resmi Arema FC.

"Keputusan ini resmi ditegaskan setelah semua jajaran pimpinan dan manajemen Arema FC bulat mengevaluasi kinerja pelatih kepala. Refresh ini penting agar tim kembali on the track dijalur target yang dicanangkan manajemen yakni setiap laga adalah final dan raih poin maksimal," tegas Ali Rifky.

Adapun, Ali Rifky menyampaikan terima kasih atas dedikasi pelatih asal Portugal itu yang menemani perjalanan Arema FC. Selama menangani Singo Edan, Eduardo Almeida sukses memberikan trofi juara Piala Presiden 2022.

BACA JUGA: Benteng Persib Bandung Rapuh, Luis Milla Pilih Skema 3 Bek Tengah

"Sebagai pengganti Almeida manajemen menunjuk Coach Kuncoro sebagai caretaker untuk menghandle tim bersama asisten coach yang lain. Mari Aremania kita dukung langkah refresh di tim yang kita cintai ini. Kita dukung dengan hal yang positif agar Arema FC berprestasi," pungkas Ali Rifky.

Arema pun langsung menunjuk Kuncoro untuk menjabat sebagai pelatih caretaker. Penunjukkan tersebut dianggap Kuncoro sebagai sebuah amanah yang harus dijalani dengan sungguh-sungguh.

"Ya, ini adalah sebagai bentuk amanah dari manajemen yang harus diemban. Di sisi lain, saya juga sangat respect kepada Coach Almeida, banyak yang bisa dipelajari selama bekerja bersama-sama untuk Arema," papar Kuncoro.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network