Berundak dengan Telaga Biru Eksotis, Air Terjun 7 Bidadari di Pedalaman Aceh Utara

Tim iNews.id
Keindahan Air Terjun 7 Bidadari di Pedalaman Aceh Utara (Foto: Instagram@andisinobi)

Pemandangan ini seolah menjadi oase dari beratnya medan serta sulitnya jalanan yang harus dilalui oleh wisatawan.

Wisatawan akan menemukan Barak Komando yang menjadi tempat istirahat bagi para pekerja di perkebunan sawit.

Wisatawan bisa beristirahat di sini, terdapat beberapa bangunan permanen yang bisa digunakan untuk menghilangkan penat dan mengusir rasa lapar.

Air Terjun 7 Bidadari disebutkan memiliki 7 tingkatan air terjun dengan keindahan yang berbeda, bahkan ada yang mengatakan, tingkatan di air terjun ini mencapai 10 tingkat.

Jarak antara tingkatan satu dengan lainnya sekitar 3 hingga 4 meter dengan rata-rata ketinggian air terjun mencapai 5 meter.

Jika wisatawan penasaran, bisa menelusuri tingkat demi tingkat air terjun ini dengan menaiki bebatuan yang ada di sekitar lokasi.

Aktivitas camping.

Jika memiliki keberanian lebih, Anda bisa langsung mengunjungi lokasi air terjun 7 Bidadari ini. Kawasan air terjun ini bisa dijadikan tempat untuk berkemah.

Terlebih di sana terdapat sungai yang bisa digunakan untuk memancing. Hanya bermodalkan kail dan umpan, Anda bisa membuat api unggun sekaligus membakar ikan di malam hari.

Lokasi dan tiket masuk Air Terjun 7 Bidadari. Secara geografis, letak Air Terjun 7 Bidadari berada di Desa Pulo Meuria, Geureudong Pase, Kabupaten Aceh Utara.

Jika wisatawan ingin berkunjung ke air terjun ini, maka mereka harus menelusuri perjalanan sekitar 50 km selama 1,5 jam melalui jalur darat dari Kota Lhokseumawe.

Untuk berwisata di Air Terjun 7 Bidadari ini Anda tidak akan dipungut biaya apa pun.

Spot Instagramable.

Spot foto yang indah dan unik bisa diambil dari Air Terjun 7 Bidadari. Anda bisa berfoto dengan background air terjun, bebatuan besar, hutan dan lainnya. Bagaimana, penasaran ingin menjelajahi Air Terjun 7 Bidadari?

Editor : Jamaluddin

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network