Kisah Sang Kapten Persiraja Banda Aceh Andik Vermansyah, Terjebak Cinta dengan Persebaya Surabaya

Cahyo Yulianto
Keterangan Foto::Andik Vermansyah kala membela Persiraja Banda Aceh. (Foto: Persiraja Banda Aceh)

BANDA ACEH, iNewsPortalAceh.id - Kisah Andik Vermansyah, sang kapten Persiraja Banda Aceh yang terjebak cinta dengan Persebaya Surabaya menarik untuk diulas.

Pasalnya, ia berkesempatan untuk membawa timnya saat ini untuk promosi dan bertemu dengan tim kecintaannya yang asli.

Bukan rahasia umum lagi, Andik Vermansyah memang sangat mencintai klub asal Surabaya, Persebaya Surabaya. Telah sejak lama, Andik ingin kembali untuk tim berjuluk Bajul Ijo itu.

Andik Vermansyah pernah memperkuat Persebaya Surabaya pada era Indonesia Super League (ISL), yakni pada 2009 hingga 2013.

Saat itu, dirinya bertekad untuk menghabiskan seluruh kariernya di klub tersebut.

"Saya pengen di Persebaya, mungkin sampai pensiun nanti. Saya juga cinta Bonek," kata Andik Vermansyah pada 2012.

Namun pada saat itu, Andik tidak menemukan kesepakatan dengan tim.

Daripada harus berhadapan dengan Persebaya di kemudian hari, Andik pun lebih memilih untuk melanglang buana ke Liga Malaysia dengan bergabung bersama Selangor FC.

Lima musim di Selangor, Andik sempat bermain untuk Kedah FA sebelum akhirnya kembali ke Indonesia.

Tujuannya kembali ke Indonesia tidak lain adalah ingin kembali ke klub kecintaannya, Persebaya Surabaya.

Nahas, lagi-lagi dirinya gagal menjalin kesepakatan dengan Bajul Ijo. Andik pun akhirnya memilih bergabung dengan Madura United.

Menariknya, dalam kontrak, Andik meminta jika Madura berhadapan dengan Persebaya di liga, ia tidak akan bermain.

Semusim di Madura United, Andik masih mencoba untuk kembali ke Persebaya.

Namun untuk kesekian kalinya, ia gagal hingga akhirnya bergabung dengan Bhayangkara FC. Dirinya pun sempat menuai kecaman dari Bonek atas kepindahannya ke The Guardian.

Empat musim di Bhayangkara FC, Andik kemudian bergabung dengan tim Liga 1, Persiraja Banda Aceh.

Menariknya, ia kini berkesempatan untuk membawa tim ujung barat Indonesia itu untuk promosi ke Liga 1.

Di semifinal playoff Liga 2, klub berjuluk Laskar Rencong itu akan berhadapan dengan Semen Padang. Jika menang, Persiraja akan promosi ke Liga 1 dan bergabung dengan tim-tim papan atas Indonesia termasuk Persebaya Surabaya.

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network