get app
inews
Aa Read Next : Jangan Sebar Fitnah Saat Pemilu 2024, Ini Pesan Dirpamobvit Polda Aceh

Polda Aceh Kembali Bakar 2 Hektare Batang Ganja Siap Panen di Aceh Besar

Rabu, 26 Oktober 2022 | 14:28 WIB
header img
Sebanyak 20.000 batang ganja siap panen yang di tanam di atas lahan 2 hektare di Aceh Besar (Taufan Mustafa/MNC Portal)

ACEH BESAR, iNewsPortalAceh.id - Sebanyak 20.000 batang ganja siap panen yang di tanam di atas lahan 2 hektare di Aceh Besar, dimusnahkan.

Pemusnahan ini dilakukan oleh tim gabungan TNI, Polri, Bea Cukai. Lahan 2 hektare itu berada di Desa Pulo, Kecamatan Seulimeum, Aceh Besar.

"Pemusnahan ladang ganja siap panen ini merupakan buntut dari pengembangan kasus tim jaringan ganja antar provinsi mulai dari Aceh, Medan, Lampung dan Jawa Barat," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Aceh, Kombes Pol Wika Hardianto, Rabu (26/10/2022).

Dia menambahkan, pemusnahan ladang ganja siap panen ini bermula dari hasil pengungkapan kasus yang dilakukan oleh tim Direktorat Reserse Narkoba Polda Lampung, terkait ditangkapanya tiga kurir pembawa ganja seberat 153 kilogram yang akan diedarkan ke Pulau Jawa.

"Saat itu, ketiga pelaku ditangkap di Pelabuhan Bakauheni Lampung," katanya.

Dari pengembangan kasus tersebut, kata dia, polisi kemudian menangkap tersangka lainya yang berada di Aceh, Medan,Lampung dan Jabar.

Dengan total jumlah tersangka sebanyak 12 tersangka.

"Dari pengembangan di temukan lagi 2 hektare ladang dengan perkiraan ada sebantak 20.000 batang lebih,"katanya.

Pemusnahan, kata dia, dilakukan dengan cara dicabut dan dibakar langsung di lokasi.

"Untuk menuju lokasi lahan ganja tersebut, Polda Aceh menerjunkan satu unit helikopter. Ini untuk dapat menyisir sejumlah titik yang sering di jadikan lokasi untuk tanaman ganja di kawasan perbukitan Aceh Besar.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut