get app
inews
Aa Text
Read Next : Peserta JKN Tetap Bisa Nikmati Layanan BPJS Kesehatan Meski Sedang Mudik

Menikmati Kuliner Ikan Kerling di Pergunungan Tangse, Destinasi Wisata Miliki Udara Sejuk

Minggu, 26 Februari 2023 | 05:40 WIB
header img
Menikmati Kuliner Ikan Kerling di Pergunungan Tangse, Destinasi Wisata Miliki Udara Sejuk.(Dok : Istimewa).

PIDIE, iNewsPortalAceh.id - Berwisata ke dataran tinggi Kecamatan Tangse, Kabupaten Pidie, Aceh, menjadi pilihan bagi warga lokal maupun dari luar Kabupaten Pidie.

Daerah pergunungan ini, selain Disuguhkan pemandangan yang indah Kecamatan Tangse juga memiliki kuliner khasnya yaitu kuwah bening asam pedas ikan kerling yang patut di coba.

Untuk menikmati Kuwah bening asam pedas ikan kerling tangse ini nikmatnya apalagi langsung di masak di tepi sungai, seperti apa keseruan menikmati ikan kerling, Ayuk berliburan ke Tangse.

Ikan kerling atau dengan sebutan lainnya ikan curung merupakan kuliner khas di dataran tinggi Kecamatan tangse, Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh.

Biasanya pengunjung yang berwisata ke Kecamatan Tangse khusus ingin menikmati ikan kerling yang tersedia di warung warung nasi.

Namun, tak jarang juga banyaknya komunitas yang datang khusus kesana untuk mereka memilih memasak sendiri ikan kerling tersebut dengan masakan khas yang di kenal kuah asam keu eung atau asam pedas.

Dimana proses memasak ikan kerling ini langsung di lakukan di tepi sungai sambil menikmati indahnya pemandangan alam Tangse yang masih asri dan hijau serta memiliki udara sejuk.

Untuk bumbu memasak ikan kerling sangat lah mudah, bahan yang dibutuhkan berupa kunyit, asam sunti atau belimbing yang sudah kering dan di tambah cabai rawit.

Bahan-bahan tersebut kemudian di ulek dalam wadah serta diberikan sedikit garam dan dimasak dengan api sedang.

Sementara itu salah seorang pengunjung, Nora, menyebutkan bahwa dirinya baru pertama kali mencoba kuliner ikan kerling di kawasan pergunungan Tangse, sebelumnya dia hanya mendengar dari orang lain tentang nikmatnya masakan ikan kerling itu.

"Ini baru saya coba masakan khas pergunungan Tangse, sebelumnya hanya dengar-dengar saja, ternyata benaran enak rasanya, kuwah asamnya pas ada rasa pedas- pedasnya," sebut Nora.

Menurut dia, ikan kerling ini hanya di dapat di tempat air tawar daerah pergunungan sungai tangse merupakan salah satu daerah penhasil ikan kerling.

"Disini pemandangannya masih asri dan sejuk, tadi di sepanjang jalan kita juga di suguhkan dengan alam yang masih alami, serta ada juga tadi kami liat di pinggir jalan air terjun yang indah,"sebut Nora.

Bahkan warga setempat setiap hari harus mencari ikan kerling selain untuk kebutuhan di warung nasi juga di jual keluar Kabupaten Pidie dengan harga perkilogram mencapai Rp.100.000 rupiah.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut