get app
inews
Aa Text
Read Next : Paslon Haji Sibral Malasyi - Hasan Basri akan Prioritaskan Beasiswa untuk Mahasiswa

Jaga Kelestarian Alam, Ratusan Polisi di Aceh Gotong Royong Pilah Sampah di Pinggir Pantai

Sabtu, 17 Juni 2023 | 07:56 WIB
header img
Jaga Kelestarian Alam, Ratusan Polisi di Aceh Gotong Royong Pilah Sampah di Pinggir Pantai.(iNews/ Jamalpangwa).

PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id - Ratusan personil polisi di Aceh dari satuan Polres Pidie Jaya melaksanakan kegiatan bersih-bersihkan pinggir pantai wisata di Kecamatan Meureudu, Pidie Jaya, Aceh, pada Jum'at 16 Juni 2023 kemarin sekitar pukul 10.00 WIB.

Kapolres Pidie Jaya, AKBP. Dodon Priyambodo melalui Kasi Humasnya Ipda Mustafa menyebutkan kegiatan pilah sampah di pinggir pantai merupakan rutinitas tahunan para personil jajaran Polres Pidie Jaya sebagai bentuk menjaga kebersihan bibir pantai di lokasi wisata.

Namun kali ini pilah sampah di pinggir pantai juga melibatkan puluhan mahasiswa KKN, Ormas dan LSM serta masyarakat dalam menyambut hut Bhayangkara ke 77.

"Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke-77, yang mengusung tema Polri Presisi untuk negeri,Pemilu damai menuju Indonesia maju," sebut Ipda. Mustafa.

Kegiatan Bhakti Sosial Jumat Bersih yang dilaksanakan di lokasi Pantai Meurah Setia di Gampong Meunasah Balek, Kecamatan Meureudu Pidie jaya, Aceh Jumat (16/6/2023).

Dimana bakti sosial ini pimpin langsung oleh Kapolres Pidie Jaya AKBP Dodon Priyambodo,S.H., S.I.K., M.Si bersama Wakil Bupati Pidie Jaya Dr. H. Said Mulyadi,S.E.,M.Si diikuti oleh seluruh PJU Polres Pidie jaya, Kepala Bank Aceh, Para Kapolsek jajaran Polres Pidie jaya, Danramil 19 Meureudu, Pejabat Pemda Pidie jaya, Camat Meureudu, Panglima Laut Meureudu, Komunitas Pijay Gleh, Personil Polres Pidie jaya, Personil Koramil 19 Meureudu, Personil Pos Airud Pidie jaya, Para insan Pers dan Mahasiswa/i KKN Universitas Syahkuala (Unsyiah) Banda Aceh dan Universitas.

“Melalui kegiatan ini, kami tidak hanya memperingati HUT Bhayangkara ke-77, tetapi juga menyadarkan masyarakat akan pentingnya Menjaga Kebersihan alam, demi menjaga kelestarian nya, Semoga kegiatan ini dapat memberikan contoh teuladan bagi masyarakat untuk menjaga kelestarian Alam hingga bisa dirasakan oleh anak cucu kita dimasa depan.” imbuh Mustafa.

Sebanyak 200 peserta hadir untuk bergotong royong membersihkan sampah yang ada dipinggir pantai Meurah setia Kecamatan Meureudu Pidie jaya, dan mampun menciptakan kebersihan ditempat yang indah ini, dan didalam Ajaran Agama Islam Dikatakan "Kebersihan itu sebagian dari pada Iman".cetus Ipda.Mustafa.

Ipda Mustafa, menambahkan bahwa rangkaian kegiatan bakti sosial memperingati hari bhayangkara ke-77 masih akan berlanjut dan sebelum nya juga sudah diadakan Bakti kesehatan Donor darah yang diadakan di Polres Pidie jaya.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut