get app
inews
Aa Read Next : PUPR Aceh Barat Raih Penghargaan Kategori Wajib Pajak Pemungut PPN Terbesar

Begini Penjelasan PUPR Aceh Barat Terkait Ambruknya Jembatan Gantung

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 17:56 WIB
header img
Begini Penjelasan PUPR Aceh Barat Terkait Ambruknya Jembatan Gantung.(iNews/ Afsah).

ACEH BARAT, iNewsPortalAceh.id - Pemerintah Daerah melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Aceh Barat telah turun melakukan identifikasi penyebab ambruknya jembatan gantung di Woyla Timur.

"Atas perintah pak PJ Bupati Aceh Barat, tim PU sedang ke lokasi untuk identifikasi penyebab dan langkah-langkah penanganannya," kata Kepala Dinas PUPR Aceh Barat, Dr Kurdi, Jum'at (11/8/2023).

Pihaknya belum dapat memastikan kronologi secara teknis penyebab jatuhnya kontruksi jembatan sepanjang 160 meter tersebut ke dalam sungai.

Diberitakan sebelumnya, sebuah jembatan gantung yang menghubungkan masyarakat Desa Cot Punti, Kecamatan Woyla Timur menuju Desa Panton Kecamatan Woyla Induk, Kabupaten Aceh Barat ambruk ke dalam sungai setelah kabel pemyangga terputus, Jum'at (11/8/2023) sore.

Jembatan tersebut merupakan akses warga dan terutama sekali anak sekolah setingkat jenjang SMP dan SMA, setelah terputus aktivitas warga setempat sangat terganggu.

Sekdes Cot Punti, Kecamatan Woyla Timur, T Ediman, menyampaikan, warga sangat berharap segera dilakukan perbaikan atau pembangunan jembatan dengan kontruksi permanen yang lebih kokoh, karena peristiwa demikian sudah terjadi dua kali.

"Jika tidak segera dibuatkan jembatan baru, kami harap BPBD dapat menyediakan rakit. Karena anak-anak sekolah hanya ini jalan terdekat menuju sekolah mereka," ungkapnya.

Editor : Jamaluddin

Follow Berita iNews Portalaceh di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut