get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelantikan KTNA 2024, Garda Terdepan Ketahanan Pangan Indonesia

Pemerintah Tetapkan Idul Fitri 1445 H Jatuh pada Rabu 10 April 2024

Selasa, 09 April 2024 | 20:08 WIB
header img
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan bahwa 1 Syawal 1445 Hijriah akan jatuh pada Rabu 10 April 2024. Foto iNews.id/Giffar R

JAKARTA, iNewsPortalAceh.id - Pemerintah melalui Kementerian Agama menetapkan bahwa Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriah jatuh pada, Rabu 10 April 2024.

Tanggal ini ditetapkan dalam Sidang Isbat yang berlangsung di Auditorium HM Rasjidi Kemenag, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (9/4/2024) sore.

"Disepakati bahwa 1 Syawal 1445 H jatuh pada hari Rabu tanggal 10 April 2024 Masehi," kata Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas alias Gus Yaqut dalam konferensi pers di Kantor Kemenag RI.

Dengan demikian maka 9 April 2024 adalah hari terakhir Ramadhan 1445 Hijriah, dan mulai malam ini umat Muslim akan mengumandangkan takbir Hari Raya Idul Fitri.

Sidang Isbat dihadiri berbagai unsur dari Tim Rukyatul Hilal Kemenag, pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI), ormas Islam, akademisi, pakar astronomi, BMKG, BRIN, Komisi VII DPR RI hingga perwakilan duta besar negara sahabat.

Sebelum dilangsungkan Sidang Isbat, kegiatan diawali dengan seminar posisi hilal.

Kemenag telah menyebarkan tim Rukyatul Hilal untuk memantau langsung posisi bulan sabit baru di 134 titik pemantauan hilal mulai dari Sabang, Aceh sampai Merauke, Papua.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut