HUT RI Ke-78, Ribuan Siswa Ikut Parade Karnaval di Pijay, Uniknya Berbagai Pakaian Adat di Pamerkan

Jamalpangwa
HUT RI Ke 78,Ribuan Siswa Ikut Parade Karnaval di Pidie Jaya, Uniknya Berbagai Pakai Adat Di Pamerkan.(iNews/ Jamalpangwa).

PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id-Ribuan siswa-siswi dari tingkat Taman Kanak-Kanak,Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama ikut parade karnaval di Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh pada Minggu 13 Agustus 2023 sekitar pukul 09.00 WIB.

Parade karnaval yang di gelar oleh Pemkab Pidie Jaya dalam rangka memeriahkan dirgahayu republik indonesia ke-78, berbagai pakai adat yang ada di indonesia di pamerkan oleh siswa-siswi pada acara tersebut.

Dalam rangka memeriahkan dirgahayu republik indonesia ke-78 memang tak pernah lepas dari keseruan-keseruan dari berbagai macam hiburan.

Salah satunya parade karnaval budaya pelajar se Kabupaten Pidie Jaya, Aceh pada minggu 13 Agustus 2023 pada pukul 09.00 WIB.

Parade karnaval yang di ikut sertakan dari ratusan sekolah dari tingkat taman kanak kana (tk) sekolah dasar (sd) dan sekolah menengah pertama (smp), semua siswa memiliki peran masing masing dalam berpakaian mereka.

Namun pakaian yang di kenakan oleh siswa-siswi dari berbagai adat yang ada di indonesia dari sabang sampai meuroke, begitu juga mereka memeragakan berbagai peralatan yang sering di gunakan oleh masyarakat pada umumnya.

Kemeriahan parade karnaval ini dilepaskan oleh Wakil Bupati Pidie Jaya, said mulyadi bersama unsur forkompinda setempat, karnaval yang diikuti dua ribu lebih pelajar tingkat paud, TK, SD MI dan SMP, MTs se Pidie Jaya, Aceh.

Diiringi penampilan drumband kebanggaan asal smpn 1 Meureudu  parade karnaval menempuh rute berjarak 0,5 km (paud/tk) dan 2 km (peserta lainnya) berkeliling seputaran ibukota Pidie Jaya.

Masing-masing peserta unjuk kebolehan dengan berbagai jenis pakaian yang dikenakan dan atribut yang menarik dan unik saat mengikuti karnaval budaya untuk memperingati hut ke 78 kemerdekaan RI.

Wakil bupati said mulyadi menyatakan bahwa acara parade karnaval budaya tersebut di ikuti oleh 80 kontingen dari sekolah se-kabupaten Pidie Jaya.

Karnaval budaya pelajar ini menjadi salah satu hiburan yang ditampilkan untuk menghibur warga pidie jaya dalam memeriahkan peringatan hut RI ke-78.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network