get app
inews
Aa Read Next : BIN Fasilitasi Pemuda Aceh, Lahirkan Kreativitas di Bidang Audio

Binda Aceh Tamiang Terus Lakukan Percepatan Vaksinasi Boster

Rabu, 03 Agustus 2022 | 18:37 WIB
header img
Binda Aceh Tamiang Terus Lakukan Percepatan Vaksinasi Boster. (Foto: Muhammad Alfi-iNewsTV).

ACEH TAMIANG, iNews.id - Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Aceh Tamiang terus mengintensifkan vaksinasi Covid-19, khusunya dosis ketiga atau booster di Kabupaten Aceh Tamiang, Rabu (03/08/2022).

Dimana, hal tersebut merupakan upaya dalam mencegah meningkatnya kasus Covid-19 di Kabupaten yang juga dikenal dengan julukan Bumi Muda Sedia ini.

Dalam rangka mempercepat vaksinasi booster, BIN di awal bulan ini terus menggelar layanan vaksinasi di aula aula Desa yg berada Aceh Tamiang.

"Kita terus mendorong dalam mengintensifkan layanan vaksinasi agar dosis booster segera menyamai capaian kumulatif dosis primer," Ujar Kordinator BIN Daerah Aceh Tamiang, Iqbal S.

Selain itu, dengan dilakukannya kegiatan vaksinasi di tempat-tempat keramaian atau fasilitas publik seperti aula Desa, masyarakat di harapkan lebih mudah untuk mengakses vaksinasi dan secara otomatis mempercepat capaian vaksinasi booster.

"Dengan cara seperti ini, kami meyakini capaian target vaksinasi booster di Aceh Tamiang akan naik dari 20 persen ke angka 100 persen. Mengingat, vaksinasi di tempat keramaian merupakan strategi jemput bola yang paling efektif dalam mempercepat capaian target," Tegas Iqbal.

Chairul Abadi tokoh masyarakat yg juga Datok saat ini mengimbau, meskipun PPKM di Aceh Tamiang sudah berakhir, namun masyarakat diharapkan tetap menerapkan pola hidup sehat.

"Dengan melengkapi vaksinasi dosis primer dan booster dan menjaga protokol kesehatan saat beraktivitas, saya berharap masyarakat tak boleh abai dengan prokes dan melengkapi vaksinasi dosis satu hingga tiga, supaya pandemi ini bisa berakhir pada waktunya," katanya.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut