get app
inews
Aa Text
Read Next : Ratusan Mahasiswa Deklarasi Siap Menangkan SABAR pada Pilkada 2024 di Pidie Jaya

Ratusan Etnis Rohingnya Terdampar di Perairan Aceh Utara

Selasa, 15 November 2022 | 16:01 WIB
header img
Ratusan Etnis Rohingnya Terdampar Diperairan Aceh Utara(Foto: Muhammad Jafar) iNews).

ACEH UTARA, iNewsPortalAceh.id - Ratusan warga Negara Asing Etnis rohingya terdampar di pesisir selat malaka pantai Desa Neunasah Lhok, Kecamatan Muara Batu, Kabupaten Aceh Utara pada Selasa dini hari, (15/11/2022).

Dalam kondisi lemah warga rohingya khususnya berusia anak-anak, seorang anak balita dan kaum perempuan dievakusi ke Meunasah atau Surau setempat

Petugas membatasi dan memasang garsi polis line mencegah interaksi pengunjung dengan imigrant rohingya.

Berjumlah 110 jiwa Rohingya diantaranya 65 orang kaum laki-laki,  27 orang kaum perempuan dewasa dan 17 orang berusia anak—anak serta seorang anak berusia balita.

Sementara imigrant rohingya ditampung di Meunasah Lhok untuk dilakukan penyelidikan, pendataan dan pemeriksaan indentitas dan kondisi kesehatan setelah berlayar selama empat puluh hari di peraiaran laut lepas.

Kesehatan sejumlah anak-anak balita dan perempuan usia dewasa dalam kondisi fisik lemah dan sakit-sakitan.

Ipda Herman Kapolsek Muara Batu, Aceh Utara menjelaskan sekitar pukul 03.25 WIB dini hari,  warga rohingnya menaiki boat sudah terdampar di Desa Meunasah Baro dan di ketahui oleh beberapa nelayan.

Warga Desa Meunasah Baro dan warga Desa Meunasah Lhok dan hasil musyawarah dapat di putuskan untuk menghubungi perangkat desa dan untuk warga rohingnya di amankan ke Meunasah Desa lhok, Kecamatan Muara Batu, Kabupaten Aceh Utara, Aceh.

Belum diketahui arah asal dan tujuan para imigran rohingya, petugas melakukan pendataan jumlah indentitas serta kondisis kesehatan rohingya.

Serta membatasi hubungan dengan pengunjung, masyarakat sekitar.

Petugas memasang garis pembatas polis line mencegah pengunjung masyarakat luar berhubunghan langsung dengan warga imigrant rohingya.

Petugas kepolisian, TNI, pihak imigrasi dan warga setempat memberi bantuan pakaian dan makanan.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut