get app
inews
Aa Read Next : Lagi! Militer Israel Bantai Warga Gaza yang Sedang Mengantre Bantuan

Massa Aksi di Jakarta Bela Palestina Terus Berdatangan ke Monas, Teriak Hancurkan Zionis

Minggu, 05 November 2023 | 09:03 WIB
header img
Keterangan Foto: Massa aksi bela Palestina terus berdatangan ke Monas. Mereka meneriakkan hancurkan Zionis. (Felldy Aslya Utama)

JAKARTA, iNewsPortalAceh.id - Massa aksi bela Palestina terus berdatangan ke kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (5/11/2023).

Salah satu akses yang dilalui yakni Jalan Medan Merdeka Selatan. Berdasarkan pantauan iNews.id, massa terus berdatangan dan memadati Jalan Merdeka Selatan.

Mereka menyerukan kebebasan Rakyat Palestina hingga meneriakkan hancurkan Zionis di depan Kantor Kedubes Amerika Serikat (AS).

"Palestina, Palestina, bebaskan, bebaskan. Zionis, Zionis, hancurkan, hancurkan," teriak massa.

Sementara akses sepanjang jalan Merdeka Selatan telah ditutup dan dijaga oleh polisi. Penutupan dilakukan persis di depan Kantor Kedubes Amerika Serikat.

Sekjen Majelis Ulama Indonesia (MUI) Amirsyah Tambunan menegaskan konflik yang terjadi di Gaza, Palestina, merupakan masalah kemanusiaan.

Dia menyatakan setiap masyarakat di dunia memiliki hak untuk berdaulat dan merdeka.

"Kita hadir di sini untuk membela hak asasi manusia untuk merdeka dan berdaulat. Pertemuan di monas adalah kepedulian kemanusiaan untuk merdeka dan berdaulat bagi warga Palestina," kata Amirsyah saat berorasi pada aksi bela Palestina di Monas, Jakarta, Minggu (5/10/2023).

Menurutnya, masyarakat harus bersatu membantu menyelesaikan berbagai persoalan di dunia, termasuk di Palestina.

Dia menegaskan kemerdekaan adalah hak seluruh bangsa di dunia.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut