get app
inews
Aa Text
Read Next : Ketua Panwaslih Aceh Singkil Tanggapi Kritikan DPP BEM-TR, Begini Katanya

74 Karyawan PT Socfindo Lae Butar Terima Penghargaan Jubilaris

Rabu, 15 Juni 2022 | 23:45 WIB
header img
74 Karyawan PT Socfindo Lae Butar Terima Penghargaan Jubilaris.(Foto : Suparman Munthe-iNews TV)

ACEH SINGKIL, iNews.id - Suasana yang penuh dengan kegembiraan saat PT Socfindo Kebun Lae Butar, Aceh Singkil berikan penghargaan jubilaris terhadap 74 karyawan dan pegawai yang telah mengabdikan diri bekerja pada perusahaan kelapa sawit itu selama 25 Tahun lebih.

Suasana pemberian penghargaan itu pun dipenuhi dengan kegembiraan dan senyuman manis para karyawan yang menerima penghargaan.

Bagaimana tidak, Perusahaan kelapa sawit yang dimana tempat mereka bekerja dan mencari nafkah selama 25 tahun itu tetap mengingat bahkan memberikan penghargaan berupa uang sebesar 2 bulan gaji, piagam penghargaan serta Cinderamata.

Grup Manager I Aceh H Ismali Adrian, mengatakan, pada kegiatan tahun ini ada 74 karyawan dan pegawai PT Socfindo Kebun Lae Butar yang mendapat jubilaris.

"Sementara untuk seluruh PT Socfindo Aceh - Sumut hingga kini sudah 9.074 karyawan dan pegawai yang telah menerima jubilaris", tambah Ismali, Rabu (15/6/2022).

Ismali menjelaskan, kegiatan jubilaris ini diadakan setiap dua tahun sekali kepada karyawan dan pegawai yang telah memasuki masa kerja selama 25 tahun tanpa terputus - putus.

Sementara itu, Pengurus PT Socfindo Kebun Lae Butar, Hugo RM Napitupulu, berharap agar karyawan yang telah mendapat jubilaris dan masih sehat dan aktif agar tetap produktif sampai akhir masa kerjanya.

"Pemberian jubilaris ini sebagai bentuk bahwa PT Socfindo sangat menghormati dan bangga terhadap para karyawan dan pegawainya", tambah Hugo.

Kegiatan jubilaris itu di apresiasi baik oleh Bupati Aceh Singkil, Dulmusrid. "PT Socfindo Kebun Lae Butar adalah perusahaan yang cukup lama yang telah memberikan kontribusi terbaik kepada masyarakat Aceh Singkil", Ucap Dulmusrid.

Salah satunya dengan ikut membuka lapangan kerja kepada masyarakat Aceh Singkil.

Kegiatan yang berjalan di Lapangan Tenis PT Socfindo Kebun Lae Butar, Aceh Singkil itu di hadiri oleh Bupati Aceh Singkil, Grup Manager I Aceh PT Socfindo, Pengurus PT Socfindo Kebun Lae Butar beserta jajaran, serta sejumlah tamu undangan lain. 

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut